Selasa, 10 Maret 2015

Sleep Well, Relaksasi untuk Tidur Berkualitas



Modernitas zaman menuntut setiap orang mampu bergerak cepat dan mengerjakan banyak hal secara bersamaan, dalam waktu yang terbatas. Akibatnya, aktivitas manusia modern terutama yang hidup di perkotaan, layaknya hanya berpindah dari satu deadline ke deadline yang lain. 
Jika tak pandai menjaga stamina, gangguan fisik (sakit) menjadi ancaman yang sewaktu-waktu datang menimpa. Bukan itu saja, tekanan psikis pun kerap dialami oleh mereka yang memiliki tingkat kesibukan tinggi. Maka, relaksasi menjadi suatu kebutuhan yang tidak bisa ditawar lagi.
Membangkitkan perasaan rileks, itulah yang coba dihadirkan oleh produk garam mandi dari Sleep Well. Seperti dipaparkan penggagas produk, Diajeng Pephy, secara tradisi garam mandi sudah digunakan oleh nenek moyang kita sebagai sarana relaksasi saat mengalami kelelahan. Dikatakan Pephy, secara metafisika garam juga bisa digunakan untuk menetralisir energi-energi negatif.
“Sejak kecil saya sudah dibiasakan oleh keluarga saya mandi dengan garam dicampur air hangat terutama pada saat kondisi badan tidak sehat ataupun setelah bepergian jauh atau menjalankan ritme aktivitas yang tinggi. Setelah mandi air hangat yang dibubuhi garam kita akan merasakan sensasi rasa yang lebih segar, rileks dan nyaman, sehingga kita dapat tidur dengan lebih nyenyak. Itulah salah satu alasan yang mendorong saya membuat garam mandi sebagai produk yang diikutsertakan dalam IPWC 3,” paparnya.
Di sisi lain, sebagai negara maritim, Indonesia memiliki potensi produksi garam laut (salah satu bahan dalam garam mandi) yang amat melimpah. Namun justru garam mandi belum populer dan masih belum dikenal oleh orang kebanyakan. Sementara di dunia barat, garam mandi sudah menjadi bagian gaya hidup, sehingga garam mandi juga sering dijadikan sebagai gift untuk berbagai acara.
“Jadi selain untuk memperkenalkan garam mandi sebagai bagian dari upaya untuk membuat kita lebih sehat, saya juga ingin memperkenalkan manfaat garam mandi kepada masyarakat, di samping tentu saja untuk mengangkat produk dalam negeri. Karena selama ini, yang beredar di pasaran, garam mandi kebanyakan masih impor.” 

Mengandung Bahan Berkhasiat

Garam Mandi Sleep Well dibuat dengan bahan-bahan alami di antaranya garam laut (sea salt) dan garam Inggris (Epsom). Sejak dahulu kala, garam laut dikenal memiliki kandungan bahan-bahan berkhasiat seperti seperti kalsium, potasium, magnesium, sulfat dan merkuri yang dapat mengangkat kulit mati, membuat kulit lebih sehat dan segar. 
Menurut laporan International Journal of Dermatology, mandi dengan air bercampur garam laut dapat membantu meringankan nyeri otot serta berguna dalam memerangi stres dan menenangkan saraf. Garam laut juga dapat menarik kotoran dan racun, pembersihan dan melancarkan sirkulasi darah.
Garam Inggris, populer dengan sebutan Epsom atau Epsom salt karena garam ini berasal dari Epsom, Surrey, Inggris. Epsom mengandung magnesium sulfat, yang berfungsi menenangkan tubuh, pikiran dan jiwa. Kandungan magnesium dalam Epsom dapat menghilangkan stres dan membuat tubuh lebih rileks. Perlu diketahui, stres dapat menghilangkan magnesium dari dalam tubuh, nah, kandungan magnesium sulfat Epsom yang dilarutkan dalam air hangat dapat meresap melalui kulit dan mengisi ulang tingkat magnesium dalam tubuh. 
Magnesium juga membantu menghasilkan serotonin, zat kimia yang meningkatkan suasana hati di otak dan menciptakan rasa tenang dan relaksasi. Penelitian menunjukkan magnesium juga dapat meningkatkan daya tahan dan energi yang memicu produksi adenosine triphosphate (ATP) suatu paket energi dalam sel.  Magnesium dapat mengurangi iritasi dengan mengurangi efek adrenali, juga mengurangi tekanan darah, menciptakan rasa relaksasi, memperbaiki kualitas tidur, konsentrasi dan membantu otot dan saraf berfungsi dengan baik.  
Epsom juga berfungsi untuk menetralisir bau kaki dan melembutkan kulit. Selain itu, Epsom diketahui dapat meringankan peradangan dan mengurangi rasa sakit, sehingga bermanfaat dalam pengobatan sakit otot dan migrain. “Anda bisa langsung menggunakannya di rumah, segera setelah pulang dari beraktivitas seharian. Anda juga tidak harus memiliki bathup untuk menggunakan Garam Mandi Sleep Well, cukup dengan ember untuk merendam kaki, atau ember besar untuk mandi air hangat dicampur garam mandi.”  

Spesifikasi Produk

Bahan-Bahan :
Sea salt, Epsom salt, sodium bicarbonate, essential oil fragrance, permitted coloring

Cara Penggunaan :
  • Larutkan garam mandi (2-3 sendok makan) ke dalam air hangat kurang lebih 150 liter (bathtub), gunakan untuk  berendam selama 20 menit. Setelah itu bilaslah dengan air  dingin.
  • Larutkan garam mandi (1 sendok makan) ke dalam air hangat kurang lebih 3 liter pada wadah ember untuk merendam kaki selama 30 menit, kemudian bilaslah dengan air dingin.
  • Jika tak ada bathtub di rumah, garam mandi juga bisa dilarutkan pada ember dalam ukuran besar, lalu digunakan untuk mandi.

Manfaat
  • Kandungan mineral dan enzim dalam Garam Mandi Sleep Well dapat meredakan ketegangan otot, sehingga meningkatkan perasaan rileks, meningkatkan daya tahan tubuh, melancarkan sirkulasi darah, mengobati insomsia, mengikat radikal bebas dan mempercantik kulit.
 
Kemasan produk
1.      *Toples plastik 300gr                       @Rp 30.000
2.      *Pouch 330gr                                 @Rp 30.000
3.      *Botol plastik PET 100gr                 @Rp 10.000

Garam Mandi Sleep Well bisa diperoleh di : Reina Herbal Drink & Café, Solo
For direct order : Diajeng Pephy (0818254077)